Labels

Kamis, 13 September 2012

Tips Aman Naik Kendaraan Umum | Angkutan Kota / Bis Kota / Taxi


Akhir-akhir ini, kita mendengar kemalangan yang menimpa wanita penumpang angkutan umum. Tak hanya di angkutan massal seperti kereta api atau bus besar. Tapi juga di jenis lain seperti angkutan kota (angkot) dan taksi. Miris.
Penting untuk para wanita khususnya, dan para penumpang angkutan pada umumnya agar terus waspada.
Di tengah itu semua, baru-baru ini, ajun komisaris besar polisi (AKBP) Yakub Dedi Karyawan, Kepala Sub Direktorat (Kasubdit) Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Ditlantas Polda Metro Jaya, mengirimi saya sejumlah tips naik angkutan umum, khususnya taksi dan angkot. Setelah saya baca dengan seksama, tips tersebut juga realistis untuk mengurangi peluang terjadinya tindakan kriminalitas di angkutan umum.
Tips tersebut terdiri atas;

Tips Naik Taksi
Selektif dalam memilih taksi, pastikan kredibilitas sang taksi.
Pesan taksi via telepon.
Mencari taksi di pangkalan resmi.
Menunggu di tempat yang aman.
Hindari membawa barang berharga secara berlebihan.
Catat ciri khas taksi seperti nomor lambung, identitas pengemudi, dan nomor pelat mobil.
Minta satpam kantor mencatat identigas nomor taksi jika naik dari kantor tempat bekerja.
Teliti identitas pengemudi dengan mencocokan wajah dengan kartu identitasnya.
Pastikan central lock dan kondisi terkunci, hindari untuk tertidur di taksi, dan arahkan rute sesuai tujuan Anda.
Larang dengan tegas kepada pengemudi jika berhenti tidak sesuai dengan tujuan.
Bila ada tanda-tanda mencurigakan mintalah berhenti di tempat yang ramai.
Saat turun, pastikan tidak ada barang yang tertinggal.

Tips Naik Angkot dan Bus Kota
Hindari memakai dan memperlihatkan benda berharga seperti perhiasan dan gadget mahal.
Pakailah baju yang sopan dan tertutup.
Selektif dalam memilih angkot yakni berkaca bening, sopir berseragam, ada tanda pengenal, dan memiliki lampu penerangan di dalam.
Sebelum naik angkot, ingat dan catat nomor pelat kendaraan.
Pastikan Anda mengetahui nomor trayek dan arah tujuan.
Hindari tidur di angkot.
Hindari menerima makanan dan minuman dari orang yang baru dikenal dan tetap waspada.
Selalu ingat dan menyimpan nomor darurat di ponsel Anda.
Khusus malam hari, lebih baik ada teman yang mendampingi saat naik angkot.

Oh ya, sudah barang tentu, senantiasa berdoa dalam melakukan aktifitas. Semoga bermanfaat.
Sumber : http://edorusyanto.wordpress.com/2011/12/19/tips-aman-naik-angkutan-umum-untuk-wanita/

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan kritik, saran, atau pesanmu untuk artikel ini. Terimakasih telah membaca!